Minggu

PLUS MINUS JEROAN

Kandungan vitamin dan mineral yandisodorkan memang menggoda. Tapi bukan berarti makanan ini bisa dikonsumsi setiap orang, setiap hari. Jika ingin mencoba, hitunglah untung-ruginya. HATI Bisa disebut gudang vitamin terbaik dari hasil pemotongan hewan. Horatio, pujangga legendaries di zaman romawi kuno memuji jeroan ini sebagai salah satu asupan pembangkit gairah seksual, meski tak tahu apa yang dilakukannya dengan bahan makanan itu. + 100 gramhati sapi menawarkan pasokan vitamin A 11kali lipat lebih banyak dan vitamin B12 37 kali lipat lebih banyak dari kebutuhan harian yang direkomendasikan. Jeroan ini juga kaya kandungan folat, zat besi, kalsium, tembaga dan iodine. - Aromah khasnya sangat kuat (merendamnya dalam susu bisa membatu menguranginya). BABAT Babat adalah sebutan untuk lambung biasanya sapi. Babat terbaik berasal dari lapisan kedua lambung. Di Negara-Negara barat, makann ini disebut babat sarang lebah karena bentuk permukaannya mirip dengan sarng serangga itu. + Rasanya jauh lebih nikmat disbanding wujudnya. - Buth waktu lama untuk memasaknya agar nyaman dinikmati. OTAK Salah bsatu alasan yang membuatnya sebagai makanan’penyembuh’ mungkin berdasarkan fakta bahwa 65% energy yang disodorkannya berasal dari lemak. Sayangnya, lemak yang terkandung dalam seporsi otak juga menyuplai kolesterol 3 kali lebih banyak dari kebutuhan harian manusia. Makanan yang berbahan otak biasanya disajikan di restoran-restoran terkenal, biasanya dari tempurung kepala anak domba. + Makanan pendobrak energy yang kaya kandungan kalsium dan potassium. - Tinggi kadar kolesterolnya KELENJAR PERUT Biasanya, makanan ini didapatkan dari sapi atau domba. Jika mulut mampu berkompromi dengan makanan ini, anda akan mendapatkan banyak vitamin dan mineral. Vitamin C dalam dosis tinggi bisa anda peroleh jika anda mendapatkan makanan ini dalam keadaan segar. + Sumber yang baik untuk mendapatkan vitamin C dan mineral. - Tinngi kadar kolesterol, mudah membusuk, dan jarang ada dipasar. LIDAH Biasanya diperoleh dari mulut sapi atau kambing. Dapat disajikan dalam berbagai jenis masakan. Dibandingkan organ dalam ternak lainnnya, lidah cukup popular di meja makan. + Sumber protein yang baik. Seporsi lidah menyuplai anda separuh kebutuhan haian zat besi dan sepertiga kebutuhan harian zat seng - Tinggi kalori dan kaya semua jenis lemak. Selain, rasanya susah membayangkan anda sedang menguyah lidah. GINJAL Di abad pertengahan, masyarakat benua eropa meyakini ginjal mampu mendongkrak keberanian dan kekuataan bagi sapa saja yang mengkonsumsinya. Tad ada bukti ilmiah yang bisa memperkuat pemahaman itu. Tapi… ginjal merupakan sember protein dan zat besi yang baik. Ginjal kambinag adalah pilihan terbaik soal rasa dan tekstur. + Selain rendah kalori, makanan ini adalah sumber vitamin B12 dan folat yang baik - Kandungan nitrogennya yang tinggi bisa meransang anda bersendawa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar